Analisa Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan PT. Roda Vivatex Tbk Tahun 2016-2019

DHIEKA YUSDHA RAHMADANY, DHIEKA (2021) Analisa Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan PT. Roda Vivatex Tbk Tahun 2016-2019. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Dhieka.pdf

Download (86kB)

Abstract

ABSTRAK DHIEKA YUSDHA RAHMADANY NIM 2017150015. Analisa Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan PT. Roda Vivatex Tbk Tahun 2016-2019 Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui : Kinerja Keuangan PT. Roda Vivatex Tbk dengan meninjau analisis Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas. Dalam penelitian ini menggunakan data laporan keuangan PT. Roda Vivatex Tbk dari tahun 2016 sampai dengan 2019. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian ini adalah : (1) Kinerja keuangan PT. Roda Vivatex Tbk yang ditinjau dari Likuiditasnya menunjukan jika Current Ratio, Quick Ratio, dan Cash Ratio menunjukan persentase yang sangat baik karena memperoleh hasil di atas rata-rata industri yang ditetapkan, (2) Kinerja keuangan PT. Roda Vivatex Tbk yang ditinjau dari Solvabilitasnya menunjukan bahwa rasio Total Debt to Debt Asset Ratio tahun 2016 berada pada kondisi kurang baik, sedangkan Debt to Equity Ratio berada dalam kondisi yang baik, (3) Kinerja keuangan PT. Roda Vivatex Tbk yang ditinjau dari Profitabilitasnya menunjukan bahwa rasio Return On Investment, Return On Equity, dan Return On Asset menunjukan rata-rata internal sebesar 11% yang berarti masih berada di bawah standar rata-rata industri. Kata Kunci : Rasio Likuiditas, Rasio Solvabilitas, dan Rasio Profitabilitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 14 Sep 2021 07:30
Last Modified: 14 Sep 2021 07:30
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/1136

Actions (login required)

View Item View Item