Pengaruh Kualitas Fasilitas Pariwisata Terhadap Kepuasan Pengunjung Museum Sejarah Jakarta

GILANG PANDRIKA, GILANG (2022) Pengaruh Kualitas Fasilitas Pariwisata Terhadap Kepuasan Pengunjung Museum Sejarah Jakarta. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Gilang.pdf

Download (202kB)

Abstract

ABSTRAK GILANG PANDRIKA. NPM 2017120014. Pengaruh Kualitas Fasilitas Pariwisata Terhadap Kepuasan Pengunjung Museum Sejarah Jakarta. Dibawah bimbingan Ibu Ismayanti.A.Par,M.Sc. Pada dunia pariwisata semakin berkembang pesat, hal tersebut yang membuat tempat wisata untuk melakukan penataan pada kualitas fasilitas agar semakin banyak untuk dikunjungi dan dapat menghasilkan kepuasan dari hasil berkunjung. Museum Sejarah Jakarta adalah tempat wisata yang yang banyak dikunjungi oleh pengunjung dari berbagai penjuru yang tertarik dan dari situ akan menghasilkan sebuah kepuasan dari pengunjung. Permasalahan yang akan dibahas dalam skripsi ini adalah: bagaimana kualitas fasilitas pariwisata di Museum Sejarah Jakarta, bagaimana kepuasan pengunjung di Museum Sejarah Jakarta dan bagaimana pengaruh kualitas fasilitas terhadap kepuasan pengunjung di Museum Sejarah Jakarta dan Metodologi penelitian yang digunakan adalah Regresi Linear Sederhana. Tujuan dari riset ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel kualitas fasilitas berpengaruh terhadap variabel kepuasan pengunjung, dilakukan uji F. Berdasarkan hasil tersebut menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara kualitas fasilitas terhadap kepuasan pengunjung. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kualitas fasilitas dan kepuasan pengunjung di Museum Sejarah Jakarta tetap ada dimensi terendah yang perlu ditingkatkan dan diperhatikan oleh pengelola Museum Sejarah Jakarta dan saran dari penelitian ini adalah pada kualitas fasilitas di sebuah Museum Sejarah Jakarta oleh pengelola perlu diperhatikan kembali dan dilakukan penataan. Kata kunci: Kualitas Fasilitas, Kepuasan Pengunjung, Museum Sejarah Jakarta iv ABSTRACT GILANG PANDRIKA. NPM 2017120014. The Effect Of The Quality of Tourism Facilities on the Satisfaction of Visitors to the Jakarta History Museum. Under the guidance of Mrs. Ismayanti.A.Par, M.Sc. Currently in the world of tourism is growing rapidly, this is what makes tourist attractions to make arrangements on the quality of facilities so that more and more to visit and can generate satisfaction from the results of the visit. The Jakarta History Museum is a tourist spot that is visited by many interested visitors from all over and from there it will produce a satisfaction from visitors. The problems that will be discussed in this thesis are: how is the quality of tourism facilities at the Jakarta History Museum, how is visitor satisfaction at the Jakarta History Museum and how is the influence of facility quality on visitor satisfaction at the Jakarta History Museum and the research methodology used is Simple Linear Regression. To find out the significance of the facility quality variable on the visitor satisfaction variable, the F test was carried out. Based on these results, it shows that there is a significant influence between the quality of the facility on visitor satisfaction. The purpose of this research is to determine the effect of the variable quality of facilities on the variable of visitor satisfaction, the F test was conducted. The conclusion of this study is that the quality of facilities and visitor satisfaction at the Jakarta History Museum remains the lowest dimension that needs to be improved and considered by the manager of the Jakarta History Museum and suggestions from this research are that the quality of facilities in a Jakarta History Museum by the manager needs to be re-examined and rearranged. Keywords: Quality of Facilities, Visitor Satisfaction, Jakarta History Museum

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 27 Oct 2022 07:08
Last Modified: 27 Oct 2022 07:08
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/2106

Actions (login required)

View Item View Item