MAYA SEKA, SEKA (2021) Penerapan Du Pont System Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Perusahaan Subsektor Kosmetik dan Keperluan Rumah Tangga Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.
Text
Seka.pdf Download (84kB) |
Abstract
ABSTRAK MAYA SEKA NIM 2015160023. Penerapan Du Pont System Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Perusahaan Subsektor Kosmetik dan Keperluan Rumah Tangga Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017. Di bawah bimbingan: Dr. Ekayana Sangkasari Paranita, SE,. MM. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan PT. Akasha Wira Internasional Tbk, PT. Martina Berto Tbk, PT. Mustika Ratu Tbk, PT. Unilever Indonesia Tbk, dan PT. Mandom Indonesia Tbk dengan menggunakan Du Pont System. Penelitian ini menggunakan jenis data kuantitatif, sedangkan sumber data menggunakan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa kinerja keuangan subsektor perusahaan tersebut mengalami fluktuasi dari tahun ke tahun. Jika dilihat dari rata-rata industri perusahaan sejenis, yang menunjukkan kinerja keuangan yang baik adalah PT.Unilever Indonesia Tbk dengan perolehan ROE di atas rata-rata industri, dan dapat dikatakan efisien dalam menggunakan modal. Perusahaan disarankan efisien dalam penggunaan modal dengan meningkatkan penjualan dan mengoptimalkan total aktiva, sehingga mendapatkan tingkat pengembalian ROI yang tinggi dan menambah total aktiva tanpa meningkatkan total ekuitas perusahaan agar menghasilkan Equity Multiplier yang diharapkan dengan begitu ROE akan meningkat. Kata Kunci : TATO, NPM, ROI, EM, ROE
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | sis gunawan usahid |
Date Deposited: | 17 Mar 2021 04:34 |
Last Modified: | 17 Mar 2021 04:34 |
URI: | http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/616 |
Actions (login required)
View Item |