Pengaruh Program Community Relations Bank Sampah Komunitas Paroki Asisi Tebet Terhadap Kesadaran Dalam Mengatasi Masalah Sampah

Martinus Bintang, Bintang (2022) Pengaruh Program Community Relations Bank Sampah Komunitas Paroki Asisi Tebet Terhadap Kesadaran Dalam Mengatasi Masalah Sampah. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Bintang.pdf

Download (445kB)

Abstract

ABSTRAK Pengaruh Program Community Relations Bank Sampah Komunitas Paroki Asisi Tebet Terhadap Kesadaran Dalam Mengatasi Masalah Sampah Martinus Bintang 2016210016 (xiii + 5 bab + 80 hal + 7 lampiran + 35 bibl (2010-2018)) Suatu organisasi tentu harus mampu menjaga hubungan dengan komunitas di sekitar organisasi karena mereka mempengaruhi kelangsungan hidup organisasi. PR (Public Relations) menghubungkan antara organisasi/ dengan publik yang ikut menentukan kelangsungan hidup organisasi tersebut. Salah satu hubungan yang harus dibina oleh PR dalam suatu organisasi adalah hubungan dengan komunitas (community relations). Pada penelitian ini peneliti mengambil hubungan antara program community relations “Bank Sampah” komunitas Paroki Asisi Tebet dengan kesadaran mengatasi masalah sampah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara program community relations “Bank Sampah” komunitas Paroki Asisi Tebet dengan kesadaran mengatasi masalah sampah. Metode Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota komunitas Paroki ASISI Tebet, teknik penarikan sampel dilakukan dengan menggunakan Total sampling adalah teknik yang pengambilan sampel dimana jumlah sampel sama dengan populasi. Alasan peneliti mengambil total sampling karena jumlah populasi kurang dari 100 seluruh populasi dijadikan sampel penelitian. Hasil penelitian menunjukan penelitian dapat menerima hipotesis yang menyatakan “ada hubungan antara program community relations “Bank Sampah” komunitas Paroki Asisi Tebet dengan kesadaran mengatasi masalah sampah” nilai beta dalam unstandardized coefficients variabel program community relations menunjukan angka sebesar 0, 652 yang artinya adalah besaran koefisien program community relations Bank Sampah” komunitas Paroki Asisi Tebet dengan kesadaran mengatasi masalah sampah adalah 65,2%. Jika dikaitkan dengan penelitian ini, dapat dikatakan bahwa program community relations Bank Sampah” komunitas Paroki Asisi Tebet memiliki pengaruh dengan kesadaran mengatasi masalah sampah.. Kata kunci : Community Relations, Bank Sampah, Kesadaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 23 May 2022 06:23
Last Modified: 23 May 2022 06:23
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/1721

Actions (login required)

View Item View Item