PENGARUH TERPAAN VIDEO CHANNEL YOUTUBE ANDRY DILINDRA TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN KAMERA ANALOG (STUDI PADA MAHASISWA FIKOM UNIVERSITAS SAHID JAKARTA)

Moses Anggiat, Moses (2022) PENGARUH TERPAAN VIDEO CHANNEL YOUTUBE ANDRY DILINDRA TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN KAMERA ANALOG (STUDI PADA MAHASISWA FIKOM UNIVERSITAS SAHID JAKARTA). Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Moses.pdf

Download (81kB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH TERPAAN VIDEO CHANNEL YOUTUBE ANDRY DILINDRA TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN KAMERA ANALOG (STUDI PADA MAHASISWA FIKOM UNIVERSITAS SAHID JAKARTA) Moses Anggiat 2017240019 (xiii + 5 bab + 83 hal + 3 lampiran + 20 pustaka (2011-2018)) Secara esensial, definisi sederhana dari kamera analog, yaitu kamera yang tidak memiliki “fungsi digital” kamera yang menangkap gambar dalam bentuk media film yang tidak memiliki sensor untuk membuat sebuah gambar digital. Jadi, kamera analog memiliki arti yaitu sebuah kamera yang menggunakan media film untuk memotret gambar dan tidak menghasilkan gambar digital. Berbicara tentang minat, Minat dapat didefinisikan dengan kecenderungan untuk melakukan respon dengan cara tertentu disekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui pengaruh terpaan tayangan konten video di channel YouTube Andry Dilindra terhadap minat dalam menggunakan kamera analog. Metode Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Sahid Jakarta Angkatan 2018-2021 yang tercatat aktif secara akademik. Maka populasi dari penelitian ini berjumlah 442 mahasiswa, dengan sampel populasinya sebanyak 82 responden. Teknik penarikan sampel dilakukan dengan menggunakan Purposive Sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu, atau penentuan sampel menggunakan tujuan tertentu. Hasil penelitian menunjukan bahwa apabila nilai – nilai dari indikator terpaan tayangan konten video di channel Youtube Andry Dilindra ditingkatkan, maka akan mendorong minat menggunakan kamera analog dengan asumsi bahwa nilai variabel bebas lainnya tetap konstan. Peningkatan satu indikator terpaan tayangan konten video di channel Youtube Andry Dilindra, maka diprediksi akan menaikkan minat menggunakan kamera analog sebesar 0,837. Oleh karena itu, untuk semakin meningkatkan minat menggunakan kamera analog maka terpaan tayangan konten video di channel Youtube Andry Dilindra harus lebih ditingkatkan lebih baik lagi. Kata kunci:terpaan, Minat   ABSTRACT THE INFLUENCE OF ANDRY DILINDRA'S VIDEO CHANNEL INFLUENCE ON INTEREST IN USING ANALOG CAMERA (STUDY ON STUDENTS OF FIKOM UNIVERSITY SAHID JAKARTA) Moses Anggiat 2017240019 (xiii + 5 chapters + 83 pages + 3 appendix + 20 library (2011-2018)) Essentially, a simple definition of an analog camera, namely a camera that does not have a "digital function" camera that captures images in the form of film media that does not have a sensor to create a digital image. So, an analog camera has the meaning of a camera that uses film media to take pictures and does not produce digital images. Talking about interest, interest can be defined by the tendency to respond in a certain way around it.This study aims to determine the effect of exposure to video content on Andry Dilindra's YouTube channel on interest in using analog cameras. The research method used is quantitative. The population in this study were students of the Faculty of Communication Sciences, University of Sahid Jakarta, Class of 2018-2021 who were listed as active academically. So the population of this study amounted to 442 students, with a sample population of 82 respondents. The sampling technique used is purposive sampling, which is a technique for determining the sample with certain considerations, or determining the sample using a specific purpose. The results show that if the values of the exposure indicators for video content viewing on Andry Dilinindra's Youtube channel are increased, it will encourage interest in using analog cameras with the assumption that the values of the other independent variables remain constant. An increase in one indicator of exposure to video content on Andry Dilindra's Youtube channel is predicted to increase interest in using analog cameras by 0.837. Therefore, to further increase interest in using analog cameras, the exposure to video content on Andry Dilindra's Youtube channel must be further improved. Keywords:exposure, Interest

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 04 Jul 2022 07:33
Last Modified: 04 Jul 2022 07:33
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/1817

Actions (login required)

View Item View Item