FITRI HANDAYANI, FITRI (2023) Analisis Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penggajian Pegawai Pada PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.
Text
Handaya.pdf Download (9kB) |
Abstract
ABSTRAK FITRI HANDAYANI. NIM 2019150031. Analisis Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penggajian Pegawai Pada PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta. Dibawah bimbingan Ibu Endang Wulandari, SE, AK, MM, CA. Sistem Informasi Akuntansi Penggajian adalah sistem yang digunakan untuk mengendalikan operasional perusahaan dalam pemberian gaji kepada pegawai agar lebih efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang penerapan sistem informasi akuntansi penggajian pegawai pada PT. Dwitunggal Mandiri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Jenis data yang digunakan merupakan data kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif yaitu penerapan sistem informasi akuntansi penggajian pegawai pada PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta dengan 5 fungsi yang terkait dengan sistem informasi akuntansi penggajian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem informasi akuntansi penggajian pegawai pada PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta secara prosedur sudah berjalan efektif karena sudah terkomputerisasi dan menggunakan alat fingerprint untuk presensi. Namun berdasarkan 5 fungsi yang terkait dengan sistem informasi akuntansi penggajian pegawai di PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta belum sepenuhnya sesuai dengan teori sistem informasi akuntansi penggajian yang sebenarnya. Karena adanya rangkap tugas pada fungsi akuntansi. Serta ada beberapa yang tidak sesuai seperti tidak adanya amplop gaji karena pembayaran gaji dilakukan dengan transfer BANK. Kata kunci: Analisis, Sistem Informasi Akuntansi, Penggajian, Pegawai. ABSTRACT FITRI HANDAYANI. NIM 2019150031. Analysis of the Application of Employee Payroll Accounting Information Systems at PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta. Under the guidance of Mrs. Endang Wulandari, SE, AK, MM, CA. Payroll Accounting Information System is a system used to control company operations in providing salaries to employees to be more effective and efficient. The purpose of this study was to determine the application of employee payroll accounting information systems at PT. Independent Dwitunggal. This research uses descriptive research method. The type of data used is qualitative data. Data collection techniques used are interviews, observation and documentation. The data analysis technique used in this study is descriptive qualitative analysis, namely the application of employee payroll accounting information systems at PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta with 5 functions related to payroll accounting information systems. The results showed that the application of employee payroll accounting information systems at PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta is procedurally effective because it is computerized and uses a fingerprint attendance tool. However, based on the 5 functions related to the employee payroll accounting information system at PT. Dwitunggal Mandiri Jakarta is not fully in accordance with the actual theory of payroll accounting information systems. Because there are multiple tasks in the accounting function. And there are some that are not appropriate, such as the absence of a salary envelope because salary payments are made via BANK transfer. Keywords: Analysis, Accounting Information Systems, Payroll, Employees.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | sis gunawan usahid |
Date Deposited: | 09 Mar 2023 04:25 |
Last Modified: | 09 Mar 2023 04:25 |
URI: | http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/2473 |
Actions (login required)
View Item |