Analisis Motivasi Kunjungan Wisatawan Terhadap Objek Wisata Lembah Tepus di Bogor.

DINDA MAYLINA AYU NINGTIYAS, AYU NINGTIYAS (2023) Analisis Motivasi Kunjungan Wisatawan Terhadap Objek Wisata Lembah Tepus di Bogor. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Maylina.pdf

Download (11kB)

Abstract

ABSTRAK DINDA MAYLINA AYU NINGTIYAS. NIM 2019110011. Analisis Motivasi Kunjungan Wisatawan Terhadap Objek Wisata Lembah Tepus di Bogor. Dibawah bimbingan Ibu Ismayanti.A.Par,M.Sc selaku dosen pembimbing. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Kualitas Pelayanan terhadap kepuasan pengunjung pada objek wisata Curug Lembah Tepus di Bogor. Metode Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif, dengan cara menyebarkan kuesioner dengan menggunakan satu teknik Non Probability Sampling yaitu Purposive Sampling kepada 100 pengunjung lembah tepus Berdasarkan metode analisis tersebut mendapat hasil tertinggi pada Kualitas Pelayanan sebesar 3,84 dalam dimensi tangibles pernyataannya Area Lembah tepus nyaman. Sedangkan pada Kepuasan Pengunjung mendapat nilai tertinggi 4,07 terdapat pada dimensi memberi masukan pernyataanya bersedia memberi saran agar fasilitas lebih baik. Dari hasil perhitungan regresi linier sederhana dan uji t mendapat hasil constant (a) sebesar 4,591 dan nilai kualitas pelayanan sebesar 0,715 serta dari hasil t hitung sebesar 13,399 > 1,985 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 yang berarti menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan dari Kualitas Pelayanan Terharap Kepuasan Pengunjung Lembah Tepus di Bogor. Jadi, hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan pada petugas lembah tepus Tinggi untuk saat ini. Lalu, kepuasan pengunjung Tinggi pada objek wisata Lembah Tepus serta pengaruh yang signifikan dari Kualitas Pelayanan (X) Terhadap Kepuasan Pengunjung Lembah Tepus di Bogor (Y). Saran yang dapat diberikan peneliti antara lain yaitu mengkontrol fasilitas yang digunakan oleh pengunjung, lalu melakukan promosi untuk pengunjung dapat berminat untuk membayar lebih, serta diharapkan dapat mengevaluasi pelayanan supaya pengunjung merasa puas. Kata kunci : Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pengunjung iv ABSTRACT DINDA MAYLINA AYU NINGTIYAS. NIM 2019110011. Analysis of Tourist Visit Motivation for the Tepus Valley Tourism Object in Bogor. Under the guidance of Mrs. Ismayanti.A.Par, M.Sc as the supervisor. This research was conducted to determine the quality of service on visitor satisfaction at the Tepus Valley Curug tourist attraction in Bogor. This research method uses quantitative descriptive analysis, by distributing questionnaires using a non-probability sampling technique, namely purposive sampling to 100 visitors to the Tepus Valley. Based on the analysis method, the highest result was obtained on Service Quality of 3.84 in the tangibles dimension of the statement in the Tepus Convenient Valley Area. Whereas in Visitor Satisfaction the highest score was 4.07 found in the dimension of giving input, the statement was willing to provide suggestions for better facilities. From the results of simple linear regression calculations and the t test, a constant result (a) of 4.591 and a service quality value of 0.715 and from the t-count results of 13.399 > 1.985 and a significance value of 0.000 <0.05, which means that there is a significant influence of Quality Service Expected Satisfaction of Tepus Valley Visitors in Bogor. So, the results of this study indicate that the service quality of the Tepus Valley officers is currently high. Then, high visitor satisfaction at the Tepus Valley tourist attraction and a significant influence of Service Quality (X) on Visitor Satisfaction at the Tepus Valley in Bogor (Y). Suggestions that can be given by researchers include controlling the facilities used by visitors, then carrying out promotions for visitors who are interested in paying more, and are expected to be able to evaluate services so that visitors feel satisfied. Keywords: Service Quality, Visitor Satisfaction

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 03 Apr 2023 03:54
Last Modified: 03 Apr 2023 03:54
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/2552

Actions (login required)

View Item View Item