Analisis Motivasi Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia kota Bekasi Selatan.

NOVIA LARAS SAPHIRA, NOVIA LARAS (2021) Analisis Motivasi Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia kota Bekasi Selatan. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Laras.pdf

Download (108kB)

Abstract

abstrak NOVIA LARAS SAPHIRA NPM 2017120004. Analisis Motivasi Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia kota Bekasi Selatan. Dibawah bimbingan: Farida, SE. MP selaku Dosen Pembimbing PT. Libyte Teknologi Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang teknologi dan informasi. Pemasaran produk PT. Libyte Teknologi Indonesia berfokus pada pembuatan program bagi perusahan seperti program absensi karyawan, program untuk membantu produksi, program HRMS, Qr Code, dan lain-lain. Kinerja yang baik diperlukan pada bisnis Teknologi dan Informasi ini. Dalam upaya menciptakan kinerja karyawan yang tinggi, masih terdapat banyak kendala yang dihadapi oleh PT. Libyte Teknologi Indonesia seperti tingkat kehadiran karyawan yang kurang maksimal dan target penjualan yang lebih banyak tidak tercapai sehingga sulit untuk mencapai tujuan dari organisasi atau perusahaaan.Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui kinerja dan motivasi karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia serta untuk mengetahui pengaruh dari motivasi terhadap kinerja karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Adapun sampel yang digunakan yaitu seluruh karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia sebanyak 25 orang. Hasil penelitian ini menunjukan rata-rata motivasi sebesar 4,12 (sesuai) dan rata-rata kinerja sebesar 3,27 (cukup baik) serta hasil dari uji T hitung sebesar (4.987>1,71088) dan nilai signifikan 0,000 < 0,050 yang berarti dari hasil uji T maka dapat diambil kesimpulan bahwa adanya pengaruh motivasi kerja yang efektif dalam meningkatnya kinerja karyawan PT. Libyte Teknologi Indonesia. kata kunci : Motivasi, Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakulltas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 10 Jan 2022 05:04
Last Modified: 10 Jan 2022 05:04
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/1454

Actions (login required)

View Item View Item