PENGARUH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TERHADAP PENINGKATAN KONTROL MASYARAKAT

Fianty Putri Rahmadhini, Fianty (2022) PENGARUH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TERHADAP PENINGKATAN KONTROL MASYARAKAT. Skripsi thesis, Universitas Sahid Jakarta.

[img] Text
Fianty.pdf

Download (290kB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TERHADAP PENINGKATAN KONTROL MASYARAKAT Fianty Putri Rahmadhini 2012240038 { xiii + 5 Bab + 128 Hal + 35 Tab + 10 Lamp + 24 Bibl (1991-2014) } Ketertutupan yang selama ini terjadi dalam pemerintahan maupun badan publik lainnya membuat terabaikannya hak masyarakat dalam mendapatkan segala informasi publik. Adanya keterbukaan informasi publik menjadi sarana dan strategi untuk mendorong pemerintahan yang lebih terbuka dan transparan dalam memberikan segala informasi publik yang berikaitan dengan segala kebijakan dan keputusan sebuah badan publik. Sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dan mengontrol segala kebijakan dan keputusan yang Pemprov DKI Jakarta keluarkan. Untuk itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara keterbukaan informasi publik terhadap peningkatan kontrol masyarakat. Dalam penelitian ini digunakan model Uses and Gratifications. Model ini dikemukakan oleh Blumer dan Elihu Katz dimana menjelaskan mengenai pengguna media memainkan peran aktif untuk memilih dan menggunakan media sebagai pemenuhan kebutuhan hidup. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah warga RW.003 Kelurahan Manggarai Selatan. Peneliti menggunakan rumus Slovin untuk menentukan sampel dan didapat 96 orang sampel. Teknik penarikan sampel menggunakan kuota sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner dan studi kepustakaan. Analisis data menggunakan statistik inferensial Pearson Product Moment Corellation dan Regresi Liner Sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara keterbukaan informasi publik terhadap peningkatan kontrol masyarakat. Hal ini didapatkan dari hasil penelitian terhadap variabel X: Sedang dengan persentase 50% dan variabel Y: Sedang dengan persentase 49%, serta hasil perhitungan Pearson’s Correlation Product moment diperoleh nilai sebesar 0,763 dengan kategori hubungan kuat. Mengenai pengaruh, kontribusi atau pengaruh variabel Keterbukaan Informasi Publik terhadap variabel Peningkatan Kontrol Masyarakat adalah hubungan searah dimana ketika variabel Keterbukaan Informasi Publik naik, maka variabel Peningkatan Kontrol Masyarakat ikut naik. Kesimpulan hasil penelitian ini bahwa keterbukaan informasi publik yang telah dilakukan Pemprov DKI Jakarta memberikan pengaruh terhadap peningkatan kontrol masyarakat RW.003 Kelurahan Manggarai Selatan. Kata Kunci: Keterbukaan Informasi Publik, Peningkatan Kontrol

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Broadcasting (Humas)
Depositing User: sis gunawan usahid
Date Deposited: 07 Nov 2022 07:00
Last Modified: 07 Nov 2022 07:00
URI: http://repository.usahid.ac.id/id/eprint/2132

Actions (login required)

View Item View Item